Skip to main content
Menjadi Petugas Upacara Saat Kelas 7
PETUGAS UPACARA
|
sumber: HP Sensei |
Ada kenangan lucu saat kami kelas 7. Di saat kami mendapatkan kesempatan untuk pertama kalinya menjadi pemimpin upacara. Kami semua sangat bersemangat sekaligus merasa sangat gugup. Kami harus datang ke sekolah jam 5 subuh untuk mempersiapkan segala hal yang diperlukan saat upacara. Kami semua berlatih keras agar upacaranya dapat berjalan lancar. Dari menghafalkan lagu Indonesia Raya 3 stanza, Mars Harapan, Garuda Pancasila, dan Mengheningkan Cipta. Tetapi untungnya, kami dapat melaksanakan upacara dengan lancar. |
sumber: HP Sensei |
Dan berakhir dengan nasi bungkus yang istilahnya sebagai upah untuk kami. Karena hari itulah saya bisa merasakan bahwa pertemanan, persaudaraan, dan persahabatan diantara kami semua dapat semakin erat layaknya sebuah keluarga dengan anggota saudara terbanyak di dunia.
Keren parahh
ReplyDelete